Siswa/i MAN 1 Empat Lawang Ikuti Bimwin Pra Nikah Usia Remaja

 Tebing Tinggi, Humas.

Sejak bulan februari 2020 baru kali ini Seksi Bimas Kankemenag Kabupaten Empat Lawang kembali mengadakan kegiatan Bimbingan Perkawinan Pra Nikah bagi usia remaja. Dimana sebelumnya terkendala karena adanya pandemi covid 19. Kegiatan bimwin pra nikah ini diikuti oleh siswa/i kelas akhir dan dilaksanakan di Musholla MAN 1 Empat Lawang, Rabu (02/12/20).



Dalam kesempatan ini hadir Kepala Kantor Kemenag Empat Lawang H.Muhammad Makki,S.Ag,M.Pd.I., memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan bimwin pra nikah. Ia mengatakan kegiatan bimwin ini untuk memberikan knowledge bagi siswa/i pada saatnya nanti ketika sudah siap melangsungkan pernikahan. “yang utama saat ini jangan berhenti belajar walaupun kalian berada di kabupaten kecil terus tingkatkan pengetahuan untuk masa depan kalian” ucapnya.


Kepala Kankemenag Empat Lawang, H.Muhammad Makki,S.Ag, M.Pd.I.
saat memberikan Sambutan Bimwin Pra Nikah di MAN 1 Empat Lawang

“ada tiga tempat yang utama untuk proses belajar, yang pertama di Rumah disebutkan dalam hadits al ummu madrosatul ula yakni madrasah pertama adalah ibu” katanya. “tetapi belum juga dikatakan berhasil kalau belum bagus di tempat yang kedua yakni sekolah atau di madrasah tempat kalian belajar saat ini” imbuh makki. Kalau dua tempat ini sudah bagus ada yang ketiga sebagai tempat belajar yakni masyarakat atau lingkungan sekitar, imbuhnya lagi.

Foto bersama usai Bimwin Pra Nikah

“jangankan anak madrasah, anak pesantren saja di rumahnya sudah bagus di tempat pendidikan sudah bagus tetapi ketika di luar pulang atau libur sebentar kalau tidak benar bergaul di masyarakat bisa saja terpengaruh dengan narkoba” ucap makki. “maka jadi penting bagaimana siswa atau madrasah punya knowledge (ilmu) yang cukup bagaimana jikalau nanti akan melakukan pernikahan.”ucapnya lagi. “kalau kamu sudah memiliki knowledge (ilmu) yang cukup maka Insya Allah dapat membangun keluarga yang sakinah mawaddah warohmah” pungkasnya.(hdf)


Komentar